Jangan terlalu frustrasi apabila PC yang Anda miliki sangat lambat. Beberapa menit bisa Anda luangkan untuk memecahkan masalah tersebut dan memperbaikinya.
Mungkin, masih banyak para pekerja kantoran yang masih menerapkan sistem work from home ataupun school from home. Sudah dibuat stres dengan situasi ini, ditambah lagi komputer yang Anda miliki lambat atau tidak responsif. Ketika membuka aplikasi dan PC melambat, mungkin waktunya Anda untuk coba perbaiki sendiri.
Nah, di bawah ini, Anda akan belajar 6 cara bagaimana memecahkan masalah PC yang melambat dan hasil perbaikan yang telah dicoba.
1. Task Manager jadi pertolongan pertama
Task Manager bisa diibaratkan sebagai jendela kesehatan setiap PC. Aplikasi ini memberikan Anda informasi tentang apa saja yang membebani prosesor, berapa banyak memori yang sudah digunakan, dan bahkan berapa banyak data jaringan yang telah digunakan oleh suatu program.
Cara mudah untuk membuka Task Manager adalah klik kanan pada Taskbar dan pilih Task Manager dari daftar opsi.
Tampilan standar Task Manager tidak terlalu menunjukkan banyak informasi di luar aplikasi yang sedang berjalan. Jadi setelah membuka aplikasi, klik More Details di sudut kiri bawah.
Daftar yang Anda lihat ini dipecah menjadi Aplikasi dan Background Processes. Di-refresh secara konstan dengan berbagai kolom terus diperbarui. Biarkan Task Manager berjalan selama beberapa menit dan perhatikan, aplikasi apa yang memuncaki daftar teratas, lalu menghilang beberapa detik kemudian. Cari aplikasi yang selalu terlihat di bagian atas daftar, dengan memori atau penggunaan CPU yang tinggi.
Untuk menutup aplikasi atau menghentikan proses yang Anda rasa jadi penyebab atas melambatnya kinerja PC, klik kanan pada aplikasi tersebut dan pilih End Task.
2. Pemindaian Antivirus
Setelah melihat sistem yang berjalan lambat dengan Task Manager, Anda harus memperhatikan bahwa software antivirus berada di bagian atas daftar. Software antivirus dapat memperlambat sistem PC saat sedang memindai malware dan virus secara aktif.
Anda bisa membuat jadwal scanning pada saat PC tidak digunkan, seperti misalnya pada waktu malam atau selama jam makan siang.
3. Terlalu Banyak Aplikasi Startup
Jika PC Anda ketika booting memakan waktu yang cukup lama, kemungkinan PC Anda memiliki terlalu banyak aplikasi yang dijalankan pada saat startup. Anda dapat mengedit daftar aplikasi dan layanan yang mulai berjalan pada saat Anda masuk ke komputer dengan membuka Task Manager dan mengklik tab Startup.
Hapus apa pun yang tidak perlu di-load atau dalam posisi sudah siap saat PC Anda menyala dengan mengklik nama aplikasi, kemudian pilih Disable.
4. Web Browser Overload
Web browser bisa saja menjadi biang keladi lambatnya PC, terutama ketika Anda kehilangan beberapa windows dan tab yang dibuka. Setiap jendela dan tab memakan memori dan daya pemrosesan. Seiring berjalannya waktu, hal ini akan mulai memperlambat PC Anda.
Anda dapat melihat rincian ekstensi dan tab di Task Manager browser yang Anda gunakan. Atau, jika Anda menggunakan Chrome, ia memiliki Task Manager bawaannya sendiri. Anda bisa memulai dengan menekan Shift + Esc saat menggunakan Chrome, atau klik tombol Menu > More Tools > Task manager.
Jika Anda mendapati bahwa browser Anda sering jadi penyebab PC melambat, cobalah browser lain atau Anda harus lebih memperhatikan lagi berapa banyak tab dan windows yang telah dibuka pada waktu tertentu.
5. Solusi Teruji Lainnya
Ada berbagai metode lainnya yang tersedia untuk memecahkan masalah dan mempercepat PC Anda. Di bawah ini adalah beberapa langkah yang harus diambil untuk mempercepat komputer Anda yang lambat:
- Tutup aplikasi yang sedang berjalan saat Anda selesai dan pastikan aplikasi tersebut tidak berjalan di baki notifikasi (di sebelah indikator volume dan Wi-Fi).
- Jeda (pause) sinkronisasi OneDrive. Ini adalah sesuatu yang bahkan Microsoft akui dapat memperlambat komputer Anda. Cara pause OneDrive ialah dengan mengklik ikon OneDrive di baki notifikasi, pilih More lalu Pause Syncing.
- Periksa ruang penyimpanan (storage space) yang tersedia dan kesehatan hard drive. Jika hard drive atau SSD Anda kehabisan ruang atau sudah lama, itu bisa menyababkan kegagalan. Jika dirasa tidak nyaman menguji hard drive Anda sendiri, bawalah komputer Anda ke teknisi yang dapat mendiagnosis masalah dengan benar. Jika perlu, tingkatkan penyimpanan Anda (upgrade storage).
- Matikan (turn off) komputer Anda. Jangan hanya di-restart, tetapi matikan sepenuhnya dan tinggalkan selama beberapa menit. Ini memberi komputer Anda peluang untuk menghapus memori dan memulai kembali saat diaktifkan.
Jika tidak ada saran di atas yang mempercepat komputer Anda, cara lain yang bisa dicoba ialah dengan mengurangi tampilan animasi, mengubah tema, dan mengubah pengaturan khusus Windows 10 lainnya.