Modernisasi Customer Experience, Automation, dan Cloud Investments Bersama UiPath dan AWS

Perusahaan saat ini diharapkan memiliki solusi yang fleksibel dan siap digunakan untuk memberikan hasil yang cepat. Ketika lingkungan bisnis menjadi lebih menantang dan dinamis, perusahaan membutuhkan teknologi yang terintegrasi untuk menghadapi tantangan.

 

Teknologi RPA dan AI menjadi pemicu perubahan bagaimana perusahaan dapat mengelola proses dan tugas yang berulang sehingga menciptakan peningkatan produktivitas dan efisiensi di waktu yang bergerak cepat saat ini.

 

Dari tantangan tersebut, Berca Hardayaperkasa bersama UiPath dan AWS baru saja menyelenggarakan Berca Live Webinar dengan tema “Unlock the Value of Your Automation and Cloud Investments” (17/11). Dari webinar ini, peserta dapat memahami bagaimana era serba otomatisasi dapat diaplikasikan ke dalam lingkungan kerja untuk memudahkan beban kerja.

 

 

UiPath sebagai perusahaan software Robotic Process Automation (RPA) telah mengintegrasikan platform end-to-end untuk hyperautomation dengan enterprise-ready cloud infrastructure, cloud application, dan AI solution dari Amazon Web Services (AWS).

 

 

RPA terintegrasi dengan Amazon Textrract, Amazon Recognition dan Amazon Connect. Platform UiPath dapat meningkatkan produktivitas karyawan, meningkatkan pengalaman customer, dan mempercepat transformasi digital melalui solusi RPA yang didukung AI secara dinamis.

 

Platform UiPath menjadi trend setter pertama untuk otomatisasi dengan menghilangkan pekerjaan biasa sehingga user dapat berinovasi atau fokus ke hal yang lebih penting. Dengan integrasi ini, UiPath memungkinkan customers untuk:

 

 

  • Menerapkan dan menskalakan otomatisasi dengan cepat dengan penerapan otomatis di AWS: dengan UiPath, customer dapat secara otomatis menskalakan digital workforce mereka di AWS melalui penerapan otomatis, memastikan penerapan yang lebih cepat dan sepenuhnya dapat diprediksi saat beban kerja berubah. Seiring berkembangnya kebutuhan, customers dapat dengan mudah mengkonfigurasi virtual machine dan men-deploy robot tanpa adanya intervensi manual apa pun dan menghubungkannya ke UiPath Orchestrator untuk pengelolaan yang mudah. Solusi pre-bulit deployment UiPath untuk AWS menyederhanakan penerapan, test dan production environments RPA pada AWS dengan database yang dikelola dan multi-instance caching support.

 

  • Menghubungkan call center front-end dengan semua backend systems: Dengan extensive platform, UiPath menghubungkan dengan mudah Amazon Connect ke sistem apa pun yang tersedia di contact center. Termasuk juga pada back office systems atau mainframe sebelumnya yang tidak dapat diakses. Hal ini memungkinkan solusi otomatisasi layanan secara mandiri pada customers dan membebaskannya dari masalah yang kompleks. Dengan meningkatkan pengalaman customers melalui respon real-time, meningkatkan First Call Resolution, dan mengurangi Average Handling Time, contact center yang tersedia untuk meningkatkan kepuasan pelanggan dan meningkatkan loyalitas.

 

  • Membawa AI kepada alur kerja dan membangun otomatisasi yang lebih cerdas: Solusi otomatisasi cerdas siap pakai dari UiPath untuk membantu customers memodernisasi perusahaan dengan menambahkan layanan AI dari AWS. User cukup menggunakan integrasi bawaan yang tersedia di UiPath Marketplace. Dengan UiPath, customers dapat menggunakan Amazon Textract untuk mengotomatiskan tugas yang berhubungan dengan dokumen kompleks dan tidak dapat dikelola oleh software OCR tradisional. Healthcare providers dan perusahaan asuransi berharap adanya peningkatan besar dalam jumlah klaim yang perlu mereka proses karena COVID-19. Staf dapat memasukan data secara manual ke dalam sistem EMR. Dengan dibantu oleh Amazon Texttract ke dalam alur kerja UiPath RPA, customers dapat mengkonfigurasi robot yang memproses klaim secara otomatis.

 

  • Meningkatkan produktivitas IT dengan enterprise-class automation: Dengan integrasi yang dibangun di atas AWS, tim IT dapat memanfaatkan kekuatan AWS untuk memberikan layanan yang efisien dan terjangkau serta otomatisasi proses pengguna akhir. Lebih dari 30 aktivitas otomatisasi IT yang canggih dan siap pakai untuk infrastruktur cloud dengan menghadirkan otomatisasi yang lebih cepat dan mengurangi waktu develop.

 

Tim IT dapat dengan mudah mengotomatisasi dan mengelola Amazon Simple Storage Service (Amazon S3) yang penting untuk menyimpan objek dan Amazon Elastic Compute Cloud (Amazon EC2) untuk operasi manajemen Virtual Machine dalam alur kerja.